Tuesday, October 22, 2019

Langkah - Langkah Instalasi Sistem Operasi

Image result for windows 10 png
Kali ini kita akan melakukan penginstalan sistem operasi windows 10. Sebelum memulai instalasi, Pastikan untuk memenuhi persyaratan umum dibawah untuk membantu memudahkan proses penginstalan:

  • Perhatikan spesifikasi minimum PC telah memenuhi syarat.
  • Ketahui tipe processor 32-bit atau 64-bit.
  • Wajib siapkan driver windows yang dibutuhkan untuk memaksimalkan kinerja sistem windows. Namun ini dilakukan setelah instalasi selesai.
  • Image result for windows 10 png

    Jika sudah memenuhi persyaratan diatas kita dapat mulai untuk melakukan instalasi. Berikut langkah - langkah melakukan penginstalan sistem operasi;

    1. Nyalakan PC atau Laptop yang ingin di instalkan sistem operasi.
    2. Setelah PC atau Laptop dinyalakan, kemudian masuklah kedalam BIOS dengan cara menekan "DEL" atau F1/F2/dsb(tergantung pada Komputer karena dapat berbeda - beda) pada Keyboard.
      Related image
    3. Setelah masuk kedalam BIOS, kemudian atur "BOOT" atau " BOOTING" pertama dalam menu BIOS.
      Image result for boot bios menu
    4. Kemudian Setelah itu Masukkan DVD Windows 10
    5. Setelah "BOOT" diatur, kemdian "Save" dan "Restart" hingga PC atau Laptop kembali menyala seperti gambar dibawah, lalu setelah itu tekan "ENTER" pada keyboard.
      press any key
    6. Setelah itu akan muncul seperti gambar dibawah, Lalu Pilih bahasa "English" kemudian "NEXT"
    7. Lalu Klik "Install Now"
    8. Masukan "Product Key" Windows 10
    9. Setelah itu akan muncul kotak seperti gambar dibawah, lalu klik kotak kecil yang ada tulisan "I Accept the license terms." Kemudian klik "Next"
    10. Setelah itu akan diberi pilihan seperti gambar dibawah, Pilih Opsi "Custom: Install Windows only (Advanced)."
    11. Lalu kemudian kalian bisa Atur Partisi untuk memilih penginstalan sistem sesuai dengan keinginan, kemudian tekan "Next"
    12. Kemudian akan memulai proses transfer dan instalasi secara otomatis seperti gambar dibawah.
      transfer
    13. Kemudian PC atau Laptop akan Restart secara otomatis beberapa kali, nanti akan diminta untuk memasukan nama dan pengaturan.
    14. Selesai.

    No comments:

    Post a Comment